Atasi Persoalan Listrik, Cellular World Kupang Sediakan Fasilitas Charger Gratis Bagi Masyarakat


Dalam rangka mengatasi persoalan listrik di Kota Kupang, Cellular World Kupang menyediakan fasilitas charger perangkat elektronik gratis bagi masyarakat di Wilayah Kota Kupang.

Hal ini disampaikan Supervisor Cellular World Kupang, Romy Kusuma Lesmana kepada POS-KUPANG.COM, Senin, 12 April 2021.

Menurutnya, Kondisi operasional  listrik di Kota Kupang saat ini  berangsur pulih. Namun ada beberapa lokasi yang masih belum dilakukan pemulihan instalasi listrik dengan baik. Oleh karena itu, Cellular World Kupang, menyediakan charger perangkat elektronik gratis bagi masyarakat.

Kontribusi cellular world mengadakan charger gratis sampai dengan keadaan kembali normal kita akan terus mengadakan charger gratis,” ujar Romy

“Masyarakat masih ada yang mengungsi di tempat yang aman beberapa Gereja juga membuka dapur umum untuk masyarakat,” tambahnya.

Bagi Romy, alasan pihaknya menyediakan fasilitas charger perangkat elektronik gratis bagi masyarakat yakni agar mereka bisa menggunakan handphone untuk tetap dapat berhubungan dengan keluarga.

Lebih lanjut disampaikan Romy, penanggulangan bencana di daaerah-daerah yang susah dijangkau masih dalam skala gotong royong. Pasalnya, di beberapa tempat masih ada yang belum tersentuh bantuan karena terkendala akses menuju lokasi.

“Alasan kami mengadakan charger gratis ini sebenarnya adalah agar masyarakat kupang bisa menggunakan handphone untuk tetap dapat berhubungan dengan keluarga dan tetap tahu perkembangan terbaru dari keadaan NTT sekarang,” tutupnya. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Dionisius Rebon)

Source: Kupang Tribunnews

Shopping Cart

No products in the cart.